Selasa, 24 Maret 2015

Fakta Unik Sepatu

By: DoniN On: 08.10
  • Share The Gag
  • Mungkin Anda seorang pencinta sepatu sejati, yang punya sepatu yang berbeda untuk dicocokkan dengan pakaian yang Anda kenakan. Atau Anda mungkin orang yang selalu menggunakan sepatu yang sama untuk semua kesempatan. Bagaimanapun perlakukan Anda akan sepatu atau koleksi sepatu Anda, ternyata sepatu punya sejarah unik yang mungkin tak diketahui semua orang. Termasuk bagaimana asal usul sol sepatu merah Louboutin yang akhirnya jadi tren itu. Berikut di antaranya : 1. Pria, bukan wanita yang pertama kali menggunakan heels alias sepatu berhak tinggi. Seperti dikutip Huffington Post, pada abad ke-10 para pria yang mengendarai kuda membutuhkan sepatu boot dengan hak tinggi untuk tetap bisa meletakkan kaki mereka di sanggurdi. Lantas karena kepemilikan kuda juga merupakan bukti kekayaan, heels menjadi tanda dari aristokrasi dan posisi sosial yang tinggi, bukan pembeda gender. 2. Sepatu berhak rendah dulu dikenakan oleh aktor Yunani untuk menunjukkan statusnya. Saat aktor Yunani kuno mementaskan drama di panggung, kostum yang mereka gunakan sangat penting bagi penonton untuk mengetahui identitas karakter. Kennedy Center menulis bahwa aktor yang penting biasanya akan mengenakan sepatu yang disebut dengan ‘buskin’, tau sepatu dengan hak datar untuk membedakan dengan aktor komedi yang biasanya hanya menggunakan kaus kaki polos saja. 3.Sepatu bersol karet disebut Sneaker karena tidak menimbulkan bunyi saat melangkah. Pada akhir tahun 1800-an, orang mulai suka menyebut sepatu dengan hak karet sebagai sneaker. Alasannya karena sepatu jenis ini memang tak menimbulkan bunyi, seperti layaknya orang yang mengendap-endap atau ‘sneaker’. 4. Sol sepatu merah Louboutin terinspirasi oleh lukisan Andy Warhol. Seperti ditulis The New Yorker pada tahun 1993, Louboutin ingin membuat sepatu yang terinspirasi dari lukisan Flower karya Warhol. Ketika purwarupanya datang, Louboutin tak cukup puas karena merasa ‘gambar Warhol masih lebih kuat’. Lalu dia melihat anak buahnya sedang mencat kuku dengan warna merah. Dia ambil cat kuku itu dan mencat seluruh bagian bawah sepatu dengan warna itu. 5. Gaji Anda menentukan pilihan sepatu yang Anda pakai ke kantor. Berdasarkan polling dari laman Beso yang dibuat pada tahun 2013, di antara 6.750 wanita, 71 persen dengan pendapatan kurang dari $ 40 ribu setahun jarang menggunakan sepatu heels ke tempat kerja. Sementara 21 persen lainnya yang menghasilkan $ 150 ribu setahun ( atau lebih, cenderung menggunakan sepatu heels tiap hari ke kantor. 6. Lebih banyak orang yang kecanduan membeli sepatu dibanding orang yang membeli sepatu karena tren. Dalam wawancara dengan Cosmopolitan pada tahun 2010, Suzanne Ferriss, PhD, dan editor Footnotes: On Shoes, mengatakan kecanduan perempuan akan membeli sepatu memicu area di otak yang disebut oleh prefrontal cortex atau spot kolektor. “Sepatu adalah benda koleksi, baik perempuan sadari atau tidak mereka akan menerima hal ini,” katanya. 7. Aktris Audrey Hepburn adalah sosok pertama yang membuat loafer menjadi tren gaya. Dulunya loafer adalah sepatu pria, namun Hepburn berhasil membuat sepatu ini sama gayanya untuk perempuan, demikian dicatat oleh Wall Street Journal. Hepburn pertama kali menggunakan sepatu ini di tahun 1957 saat membintangi film Funny Face. Dia menggunakan loafer hitam dari Ferragamos. 8. Dr. Martens awalnya dianggap sebagai sepatu kerja untuk pria yang praktis karena solnya yang berbantalan udara. Sepatu Dr. Martens diciptakan oleh penemu Jerman bernama Dr.. Martaens dan temannya Dr. Funck. Lalu sepatu ini dikembangkan oleh Inggris dan dipasarkan tahun 1960. Baru tahun 1970-an sepatu ini populer di Inggris terutama pada kelompok subkultur dan gerakan musik punk. 9. Salvatore Ferragamo membuat sepatu wedges saat Italia sedang menderita karena tertutupnya perdagangan dengan negara lain. Sepatu wedges dibuat pada tahun 1940-an. Saat itu Italia sedang menjalani pemboikotan perdagangan. Akibatnya Ferragamo tak lagi bisa mengimpor baja untuk heels traditional. “Saya lalu bereksperimen dengan gabus dan memasangnya di sepatu,” kata Ferragamo. Hanya dalam hitungan minggu sepatu itu jadi benda paling populer di Italia.

    Kenali Dua Penyebab Penyakit Ginjal Kronis

    By: DoniN On: 08.09
  • Share The Gag
  • shutterstock
    Ilustrasi metode cuci darah.
    Penyakit ginjal kronis kini semakin banyak diderita masyarakat. Survei Perhimpunan Nefrologi Indonesia menunjukkan, 12,5 persen dari populasi mengalami penyakit ini. Hipertensi dan diabetes diketahui menjadi pemicunya.

    Awalnya, kerusakan ginjal tidak bergejala sehingga tak langsung diobati. Padahal, gangguan ginjal bisa mengakibatkan penurunan fungsi ginjal, dan di tahap lanjut membutuhkan cuci darah (dialisis).

    Menurut paparan Ketua Perhimpunan Nefrologi Indonesia (PERNEFRI), dr. Dhameizar, Sp.PD-KGH, jumlah pasien dari hasil cuci darah (dialisis) akibat PGK kebanyakan dipicu oleh hipertensi dan diabetes.

    “Jumlah pasien yang menjalani dialisis akibat hipertensi dan diabetes mencapai 60 persen,” kata Dhameizar dalam acara Peringatan Hari Ginjal Sedunia 2015: ‘Ginjal Sehat untuk Semua’ di Kuningan, Jakarta (12/3/15). Acara ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ginjal Sedunia yang jatuh tiap hari Kamis minggu kedua bulan Maret.

    Meskipun masih ada faktor lain yang bisa memicu PGK pada seseorang, namun Dhmeizar menuturkan dua penyakit ini bisa menjadi gejala klinis penyakit ginjal. Tak hanya itu, adanya batu ginjal dalam saluran kemih turut memicu penyakit tersebut.

    Guru Besar Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) DR. dr. Parlindungan Siregar, SP. PD-KGH menjelaskan penyakit ginjal kronis kerap disebut sebagai ‘the silent disease’. 

    “Penyakit ini baru diketahui orang kebanyakan sudah mencapai stadium 3-4, pasien heran saat disuruh cuci darah karena tidak tahu sudah terkena penyakit ginjal sebelumnya,” terang Parlindungan.

    PGK dikenal sebagai penyakit yang tidak bisa disembuhkan. Apabila sudah mengidap gangguan ginjal kronis, penderita tidak bisa kembali ke kondisi semula. Kerusakan akan terus berjalan dari stadium satu hingga stadium lima (akhir).

    “Jangan sampai orang yang berisiko kena PGK, yakni yang memiliki diabetes, batu ginjal, atau hipertensi masuk ke dalam tahap awal.  Kalau sudah masuk stadium 1, sudah tidak bisa disembuhkan dan (pengobatan) itu hanya bisa memperlambat prosesnya,” tegas Dhamaizar.

    Sampai tahun 2012, pasien yang mengalami PGK stadium akhir sudah mencapai 100.000 pasien. Penyakit ini membutuhkan biaya amat tinggi, terutama untuk biaya cuci darah atau transplantasi ginjal. Karenanya, mencegah lebih baik dari pada mengobati.

    Menjaga kondisi ginjal bisa dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat. Kebiasaan yang memicu kondisi diabetes dan hipertensi perlu diwaspadai. 

    “Kita harus menjaga tubuh tetap bugar dan sehat, memonitor kadar gula darah rutin (bila ada genetik diabetes melitus), memonitor tekanan darah (bila ada potensi hipertensi), mencegah kegemukan atau obesitas, menjaga asupan air, menghindari rokok, menghindari konsumsi obat penghilang nyeri otot dan sendi, memonitor fungsi ginjal secara teratur bila ada faktor risiko,” kata Parlindungan.

    Dharmaizar menambahkan, menjaga kesehatan ginjal bisa dilakukan pula dengan cukup meminum air, banyak mengonsumsi makanan berserat, dan mengurangi lemak.

    Manfaat Mandi Air Dingin untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

    By: DoniN On: 08.08
  • Share The Gag
  • Manfaat Mandi Air Dingin untuk Kecantikan Kulit dan Rambut
    Mandi menggunakan air hangat memiliki fungsi terapi. Air hangat dapat membersihkan kulit dan rambut dari produk kimia yang dipakai sehari-hari maupun membersihkan kulit dari paparan polusi secara efektif.

    Tapi, tahukah Anda ternyata mandi menggunakan air dingin justru memiliki manfaat yang lebih baik untuk kulit dan rambut. Hal ini karena air dingin tidak membuat kulit kering, seperti yang ditimbulkan dari efek penggunaan air hangat.

    Dilansir dari laman Health Me Up, berikut beberapa fakta tentang air dingin yang terbukti baik bagi kulit dan rambut Anda.

    Manfaat untuk kulit

    1. Menutup pori-pori

    Air hangat dapat membuka pori-pori kulit. Hal ini memungkinkan Anda untuk membersihkan kulit secara efektif. Namun, Anda perlu menutup pori-pori tersebut dengan menggunakan air dingin. Hal ini untuk mencegah pori-pori tersumbat oleh minyak dan kotoran, yang mengundang bakteri penyebab jerawat.

    2. Melindungi minyak alami kulit

    Mandi air hangat dapat mengikis minyak alami dari kulit Anda sehingga menyebabkannya kering. Air hangat membuka pori-pori, sehingga menyebabkan minyak alami dicuci bersih oleh air. Hilangnya minyak pelindung menyebabkan kulit Anda menjadi kering dan bersisik. Sel-sel kulit kering dan keriput menyebabkan garis-garis halus dan menambah kerutan dari waktu ke waktu. Sebaliknya, mandi dengan air dingin akan membuat pori-pori Anda tertutup rapat dan melindungi minyak alami kulit Anda.

    3. Mengurangi bengkak

    Air dingin ternyata dapat mengurangi pembengkakan dan munculnya lingkaran di bawah mata. Mandi dengan air dingin juga berfungsi untuk membuat kulit kencang sehat.

    Manfaat untuk rambut

    1. Melindungi sebum

    Sebum adalah minyak alami yang melindungi rambut dan kulit. Air hangat dapat mengikis sebum, yang akhirnya membuat rambut kering dan rusak. Mandi dengan air dingin dapat mencegah hilangnya sebum, memperkuat rambut dan mencegah rambut rontok.

    2. Menutup kutikula rambut

    Kutikula rambut akan tertutup jika dicuci dengan air dingin. Kutikula yang tertutup akan memantulkan lebih banyak cahaya, yang membuat rambut Anda terlihat lebih bersinar dan sehat.

    3. Mengurangi keriting

    Air hangat akan merusak rambut seperti merusak kulit Anda. Air hangat akan mengeringkan rambut dengan cara mengikis minyak pelindung alami. Setelah mencuci rambut Anda, bilas rambut dengan air dingin selama beberapa menit untuk menutup kutikula rambut. Hal ini membuat rambut lebih kuat, mencegah kerontokan, mengurangi keriting dan membuat rambut lebih berkilau.

    Bagi Anda yang tidak dapat mandi dengan air dingin, Anda bisa menggunakan air dingin setelah mandi saja. Bilasan dengan air dingin berfungsi untuk mengembalikan kondisi alami kulit dan rambut Anda. 

    Mitos Fakta Seputar Kulit Sensitif dan Trik Memilih Make Up

    By: DoniN On: 08.08
  • Share The Gag
  • Mitos Fakta Seputar Kulit Sensitif dan Trik Memilih Make UpOrang berkulit sensitif harus pintar-pintar memilih make up yang sesuai (Thinkstock/Jupiterimages)
    JakartaCNN Indonesia -- Kulit kemerahan, jerawat, dan alergi, merupakan beberapa masalah yang biasanya dialami kulit sensitif. Bagi Anda para pemilik kulit sensitif, mungkin agak sedikit berputus asa karena sulit untuk memakai berbagai jenis riasan wajah yang beredar di pasaran.

    Jangan khawatir. Anda pun bisa tetap memakai riasan wajah yang sesuai dengan karakteristik kulit sensitif Anda. Dilansir dari laman Women's Health, berikut beberapa mitos tentang kulit sensitif yang umumnya beredar di masyarakat.

    Mitos: Pemilik kulit sensitif tidak boleh menggunakan bahan yang mengandung retinoid.

    Fakta: Siapapun dapat menggunakan retinol. Hanya saja bagi pemilik kulit sensitif harus mengakali pemakaiannya. Anda bisa mengurangi efek keras retinol dengan menggunakan pelembap yang memiliki bahan anti inflamasi seperti niacinamide untuk mengurangi penyerapan retinol pada kulit Anda.

    Mitos: Hypoallergenic tidak menimbulkan iritasi.

    Fakta: Label hypoallergenic yang terdapat pada make up belum tentu berarti bahwa produk tersebut tidak menimbulkan alergi. Selalu lakukan pengecekan pada bahan yang terkandung pada make up Anda karena alergi yang dialami setiap orang pastilah berbeda.

    Mitos: Kulit sensitif tak dapat mengelupas.

    Fakta: Penderita rosacea atau kulit kemerahan dan alergi memang tidak mengalami hal ini. Sel kulit mati mereka bertindak sebagai pelindung untuk menghalangi dari iritasi. Namun, kulit yang rentan terhadap jerawat justru membutuhkan pengelupasan untuk membersihkan pori-pori.

    Setengah Tahun di Luar Angkasa, 3 Astronaut Kembali ke Bumi

    By: DoniN On: 08.07
  • Share The Gag
  • Setengah Tahun di Luar Angkasa, 3 Astronaut Kembali ke BumiIlustrasi astronaut. (Dok. NASA)
    Enam astronaut yang sedang menjalankan misi Expedition 42 sejak November 2014 lalu memisahkan diri. Tiga di antaranya harus kembali ke Bumi.

    Samantha Cristoforetti, astronaut dari badan antariksa Eropa, ESA, sempat mempublikasikan detik-detik sebelum Barry "Butch" Wilmore dari NASA, Alexander Samokutyaev dan Elena Serova dari Roscosmos, Rusia menyelesaikan tugas mereka di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

    "Momen terakhir kami sebagai kru #Exp42. Sangat menyenangkan bertugas di #ISS dengan orang-orang hebat ini," kicau Cristoforetti pada akun Twitternya, @AstroSamantha, Rabu (11/3) kemarin, lengkap dengan foto dengan lima awak lainnya.

    Ketiganya mendarat di kota Dzhezkazgan, Kazakhstan pada 11 Maret 2015 kemarin pukul 22:07 waktu bagian timur (EDT). Juru bicara NASA, Rob Navias mengatakan bahwa tempat pendaratan dilapisi oleh kabut tebal dan suhunya mencapai minus enam derajat Celsius.

    "Saya senang bisa kembali (ke Bumi)," ujar Wilmore sebagai komando Expedition 42, setelah berhasil keluar dari kapsul antariksa Soyuz.

    Selama berada di ISS 167 hari, Wlimore, Samokutyaev, dan Serova meneliti efek mikrogravitasi pada sel, observasi Bumi, serta ilmu pengetahuan seputar fisik, molekular, dan biologis.

    Expedition 42 memang fokus pada pengelolaan kesehatan manusia untuk perjalanan antariksa berdurasi panjang.

    Kini tinggal tiga astronaut yang masih mendiami ISS hingga misi ini usai pada akhir tahun 2015. Mereka adalah Cristoforetti dari ESA, Terry Virts dari NASA, dan Anton Shkaplerov dari Roscosmos.

    Misi selanjutnya, Expedition 43 sedang berada di tahap operasi di mana Virts menjadi komandonya.

    Peneliti Otak Manusia Raih Penghargaan Senilai Rp 14,2 Miliar

    By: DoniN On: 08.07
  • Share The Gag
  • Peneliti Otak Manusia Raih Penghargaan Senilai Rp 14,2 MiliarThinkstock/Greyfebruary
    Penghargaan untuk penelitian neurosains telah dianugerahi kepada empat ilmuwan asal Jerman dan Amerika sebesar US$ 1,08 juta atau setara Rp 14,2 miliar.

    Situs LiveScience melaporkan, Karel Svoboda dan David Tank yang berasal dari Amerika serta Winifries Denk dan Arthur Konnerth dari Jerman menerima penghargaan Brain Prize tersebut pada 9 Maret 2015 lalu. 

    Mereka menciptakan teknik mikroskopi yang mampu menyingkap struktur terbaik dari otak, dalam kesehatan dan penyakit. Teknik tersebut menciptakan gambar rinci mengenai sel otak dan koneksinya. 

    Teknik baru itu sekaligus memberikan para ilmuwan kemampuan mempelajari fungsi individu sel otak dan bagaimana sel itu semua saling berkomunikasi sebagai bagian dari jaringan otak.

    "Terima kasih untuk keempat ilmuwan ini, kami sekarang bisa pelajari perkembangan otak normal serta pemahaman mengenai masalah otak jika manusia terkena penyakit seperti Alzheimer dan jenis demensia lain," ujar Povl Krogsgaard-Larsen selaku ketua Grete Lundbeck European Brain Research Foundation, yayasan yang menganugerahi Brain Prize.
     
    Serupa dengan empat ilmuwan ini, pada Oktober 2014 kemarin, pasangan suami istri asal Norwegia, May-Britt Moser dan Edvard Moser bersama profesor asal Inggris John O’Keefe meraih penghargaan Nobel Fisiologi atau Kedokteran 2014.

    Ketiganya menciptakan sistem kemampuan navigasi atau 'GPS' pada otak yang juga mampu membantu untuk memahami hilangnya kesadaran tentang lokasi yang menimpa penderita penyakit Alzheimer.

    Majelis Nobel kala itu menganugerahi ketiga ilmuwan dengan hadiah 8 juta crown Swedia atau sekitar US$ 1,1 juta atau setara Rp 14,5 miliar.

    Google: Manusia Bisa Hidup Hingga Lima Abad

    By: DoniN On: 08.06
  • Share The Gag
  • Google: Manusia Bisa Hidup Hingga Lima AbadSuasana Kantor Google Indonesia (CNN Indonesia/Hani Nur Fajrina)
    Google percaya bahwa dengan bantuan teknologi manusia bisa berumur panjang, bahkan bisa mencapai 500 tahun.

    Umumnya manusia memang rata-rata memiliki usia tak lebih dari 68 tahun. Namun hal itu dipercaya akan berubah jika nanti ditemukan sebuah teknologi yang bisa memperpanjang umur.

    Google adalah salah satu perusahaan yang percaya hal tersebut. Dengan bantuan teknologi apa pun bisa dicapai manusia, termasuk untuk memperpanjang usia 
    "Kita punya semua alat yang dibutuhkan untuk mencapai apa pun yang Anda bayangkan. Jika ada yang bertanya apakah mungkin kita bisa hidup 500 tahun? Akan saya jawab bisa," kata Bill Marris, pemimpin Google Ventures, pemodal ventura milik Google Inc.

    Keseriusan Google untuk menciptakan teknologi ‘panjang umur’ dimulai dengan berinvestasi US$ 130 juta pada perusahaan Flatiron Health. Modal itu digunakan untuk membuat plafrom berbasis cloud penelitian penyakit kanker.

    Google juga pernah melakukan investasi serupa pada perusahaan Flatiron untuk menemukan solusi penyakit kanker.

    "20 tahun lalu Anda hanya bisa mengobati kanker dengan racun, kali ini benar-benar beda. Kami dapat mengobati kanker metode reverse-engineering sel induk," kata Marris.

    "Banyak miliarder di Silicon Valley, tapi pada akhirnya mereka semua menuju tempat yang sama. Saya hanya ingin hidup lebih lama," tambah Marris, seperti dikutip dari NYDaily News.

    Roket Pembawa Manusia ke Mars Sukses Uji Coba

    By: DoniN On: 08.06
  • Share The Gag
  • Roket Pembawa Manusia ke Mars Sukses Uji CobaNASA sukses melakukan uji coba pertama roket pendorong SLS yang diharapkan bakal dipasangkan dengan kapsul Orion dan bisa membawa manusia ke Mars. (REUTERS/Mike Blake)
    Badan antariksa Amerika Serikat, NASA, sukses melakukan uji coba pada Rabu (11/3) di fasilitas Promontory, Utah, terhadap roket pendorong Space Launch System (SLS) yang diharapkan bisa membawa manusia ke planet Mars.

    Dalam uji coba yang berlangsung pukul 11.30 waktu setempat, roket dengan panjang 53.9 meter itu berhasil mengeluarkan daya dorong yang menghasilkan api dan asap selama dua menit.

    Mesin dari roket ini meraung dan membuat daerah sekitarnya bergetar di pedesaan Promontory. NASA mengklaim roket ini memiliki daya 22 juta ton tenaga kuda.

    Uji coba kali ini merupakan tes pertama dari dua tes kualifikasi yang telah diatur untuk roket SLS. Manager NASA untuk SLS Bossters Office, Alex Priskos, mengklaim bahwa uji coba ini berlangsung sempurna.

    “Uji coba besar. Hasil yang fantastis. Ini tentang kesempurnaan,” ujarnya seperti dikutip dari The Washington Post.

    Propelan atau bahan pendorong roket —terdiri dari bahan cair dan padat— diperlukan untuk membawa roket melawan gravitas Bumi dan menjaga keseimbangan.

    Uji coba hari ini, yang dijuluki Qualification Motor–1 (QM–1), menguji motor pada roket SLS untuk mengetahui bagaimana performanya ketika beroperasi pada suhu tinggi. Mesin dipanaskan sampai 90 derajat Fahrenheit atau 32,2 derajat Celcius.

    Uji coba kedua, atau Qualification Motor–2 (QM–2), akan dilakukan pada 2016 yang juga menguji kondisi roket saat berada di suhu dingin.

    Roket ini rencananya akan dipasangkan dengan kapsul atau pesawat antariksa Orion yang telah melakukan uji coba peluncuran pada Desember 2014. NASA berharap dapat meluncurkan Orion ke asteroid, dan harapan besarnya adalah sampai ke Mars.

    Roket SLS ini akan melakukan uji terbang pertama pada 2018 dan diharapkan bisa melakukan penerbangan dengan awak pertamanya pada tahun 2021.

    Pengembagan roket SLS dari NASA ini merupakan proyek terbesar sejak era Apollo. NASA menghentikan program pembuatan pesawat ulang-alik mereka pada tahun 2011, dan sejak itu NASA bergantung pada pesawat milik Rusia untuk menerbangkan astronaut ke antariksa.

    Kini, NASA berupaya membangun kembali pesawat antariksa dan roketnya dengan menggandeng produsen pesawat swasta macam Boeing dan SpaceX.

    Udang Aneh dari Maroko, 'Monster' Laut yang Doyan Plankton

    By: DoniN On: 08.05
  • Share The Gag
  • Udang Aneh dari Maroko, 'Monster' Laut yang Doyan Plankton   Ilustrasi Aegirocassis benmoulae (Dok. news.yale.edu)
    Pada 2011 sebuah fosil ditemukan ditemukan di Maroko. Ilmuwan dari Universitas Yale, Peter Van Roy, dan timnya menyimpulkan bahwa fosil itu adalah milik anomalocaridid, kelas makhluk laut yang berarti “udang aneh”. Tapi nenek moyang udang ini terbilang 'monster' karena ukurannya yang mencapai panjang 2,1 meter.
    Para ahli memberinya nama Aegirocassis benmoulae, berdasarkan nama Mohamed Ben Moula, orang pertama yang menemukan fosil itu pada 2011. Panjang fosil itu mencapai 2,1 meter dan bobotnya, “Lebih dari yang bisa saya angkat,” kata David Legg, paleobiologist dari Museum Sejarah Alam Universitas Oxford, Inggris. 

    Disimpulkan Aegirocassis benmoulae adalah jenisarthropoda yang tertua. Arthropoda adalah kelompok hewan berbuku-buku yang di dalamnya termasuk serangga, crustacea, arachnid, dan sebagainya.Arthropoda diperkirakan hidup di bumi sejak 530 juta tahun lalu. Hewan ini termasuk yang paling kaya spesies dan morfologinya di Bumi.

    Dari gambar rekonstruksi terhadap fosil itu, muncullah gambaran arthropoda laut yang punya mulut seperti ikan pedang dan berpasang-pasang sirip pada tubuh yang berbuku-buku.

    Di bawah mulutnya ada seperti keranjang yang diduga digunakan untuk menyaring plankton. Ahli evolusi biologi Georg Mayer dari Universitas Leipzig mengatakan itu seperti baleen, jaringan seperti sikat di bawah rahang paus yang dipakai untuk menyaring makanannya. Ia diperkirakan hidup pada 400 juta tahun lalu.

    “Barangkali ia akan menakutkan orang ketika melihatnya berenang,” tutur Van Roy, ahli yang menuliskan studi tentang monster itu di edisi terbaru jurnal Nature. “Tapi ia binatang yang kalem, seperti kebanyakan paus, ia hanya doyan plankton.

    Kata Paling Banyak Dicari di Google: Facebook

    By: DoniN On: 08.04
  • Share The Gag
  • Kata Paling Banyak Dicari di Google: FacebookFacebook adalah kata yang paling sering dimasukkan di mesin pencari Google. (Pixabay/FirmBee)
    Saat ini Google menjadi mesin pencari paling banyak digunakan. Berkat kemudahannya, pengguna cukup mengetikkan saja kata yang diinginkan, dan sekejap Google akan menyajikannya lengkap di layar komputer.

    Secara rutin juga Google kadang memberikan laporan mengenai pencarian apa saja yang sedang menjadi pembahasan di layanan mereka dalam kurun waktu tertentu. Misalnya dalam beberapa waktu terakhir, Robin Williams dan Ebola yang paling banyak dicari.

    Seperti dikutip dari Business Insider, laporan Google kali ini memperlihatkan istilah atau kata yang paling luar biasa populer, bukan istilah yang paling populer saja.

    Agak mengejutkan, karena di sepanjang tahun 2014 ini, untuk wilayah Amerika Serikat, kata yang paling sering diketikkan di mesin pencari Google ternyata adalah situs jejaring sosial Facebook. Ini cukup mengesankan, karena sebetulnya sangat mudah mengetikkan situs Facebook dibrowser ketimbang harus melalui Google.

    Di Indonesia pun terjadi tren yang sama, karena kata paling populer di sepanjang tahun 2014 juga adalah Facebook. Malah, Indonesia cukup unik, karena terdapat dua kata untuk hal yang sama, yakni FB dan Facebook.

    Sementara itu pengguna Google di Indonesia lebih suka mencari kata download ketimbang Porn seperti yang terjadi di Negeri Paman Sam.

    Mars Diprediksi Jadi Destinasi Bulan Madu di Masa Depan

    By: DoniN On: 08.03
  • Share The Gag
  • Mars Diprediksi Jadi Destinasi Bulan Madu di Masa DepanIlustrasi (Cyril Rana/Flickr)
    Arsitek luar angkasa dari NASA bernama Brent Sherwood mengatakan bahwa 50 tahun dari sekarang bakal tersedia jenis tawaran berbeda untuk sekadar berbulan madu. Jawabannya adalah pergi ke Mars.

    "Bayangkan sebuah hotel dengan pemandangan yang selalu berubah setiap saat, di mana ada 18 Matahari terbit dan terbenam, makanan melayang langsung ke mulut Anda, dan melakukan aktivitas seksual di zona nol gravitasi," ujar Sherwoord kepada media The Guardian.

    Sherwood melanjutkan, "siapa yang tak ingin merasakan itu semua?"

    Sangat optimistis. Sherwood sendiri lahir di tahun yang sama dengan berdirinya NASA yakni 1958, ia dilatih untuk menjadi arsitek dan teknisi keantariksaan.

    Situs The Guardian menyatakan, Sherwood menghabiskan 25 tahun bekerja untuk perencanaan mengenai pemukiman planet dan kota orbital. Dari situ, ia sangat yakin bahwa hanya masalah waktu untuk akhirnya bisa menerapkan penjelajahan antariksa yang akhirnya akan menjadi opsi liburan reguler.
    "Hal penting tentang habitat luar angkasa adalah mengenai riset yang harus kami lakukan, peralatan apa saja yang harus dibawa, serta hal-hal yang efektif secara biaya," katanya lagi.

    Hal jauh lebih penting lain yang perlu diperhatikan bagi orang yang menjelajah luar angkasa dalam kurun waktu yang lama adalah lingkungan fisik dan efek psikologis mereka.

    Rekan Neil Armstrong saat misi Apollo 11, Buzz Aldrin pun mendukung Mars sebagai destinasi antariksa berikutnya.

    "Jangan tempatkan astronaut NASA di bulan. Masih banyak tempat lain yang harus mereka datangi,” tulis Aldrin di dalam buku terbarunya, Mission to Mars.

    Selaras dengan pendapat Aldrin, presiden organisasi nirlaba Mars Society, Robert Zubrin mengatakan bahwa Mars adalah dunia baru. Ia membayangkan dunia dengan rumah kaca yang dilindungi oleh atap melengkung anti sinar ultraviolet.

    Kabarnya untuk mendatangi planet merah yang jaraknya 225 juta kilometer dari Bumi akan memakan biaya sebesar US$ 100 miliar atau Rp 1.306 triliun.

    Adakah Kehidupan Setelah Kematian? Seorang Jurnalis Wanita Mengungkapnya

    By: DoniN On: 08.02
  • Share The Gag
  • Joshua Blake/Getty Images
    Buku berjudul Glimpsing Heaven: The Stories and Science of Life After Death karangan Judy Bachrach mengisahkan tentang pengalaman-pengalaman nyata orang-orang yang pernah dekat dengan kematian. Untuk mendapatkan kisah-kisah tersebut, ia harus bekerja sukarela di rumah sakit.

    Judy Bachrach, seorang jurnalis, sebenarnya tidak memercayai kehidupan setelah kematian. Dalam buku karangannya tersebut, ia menceritakan pengalaman-pengalaman orang yang mengalami kehidupan setelah kematian. Apa yang membuatnya terdorong untuk mengisahkan sesuatu yang bahkan tak dipercayainya bisa terjadi?

    "Pertama adalah mantan First Lady, Barbara Bush, karena anaknya meninggal pada usia empat tahun di rumah sakit. Kedua, salah satu teman dekat saya yang sekarat dari kanker. Saya takut sekali dengan kematian, dan saya juga takut akan teman saya yang sedang sekarat. Jadi, saya memutuskan untuk menjadi sukarelawan di rumah sakit untuk mengurangi ketakutan saya terhadap kematian," Judy berkisah.

    Dari kematian itu sendiri, Judy sebenarnya lebih takut akan kehampaan setelah kematian. "Saya lebih memilih percaya setan menanti kehadiran saya daripada merasa hampa setelah mati," katanya. Itulah yang ia percaya. Bahwa setelah kematian pun tidak akan ada apa-apa lagi. Bagaikan panggung sandiwara, tirai menutup dan lampu dimatikan. Tidak ada lagi kelanjutannya.

    Setelah terjun ke dalam penelitian mengenai kehidupan setelah kematian, ia pun menjadi yakin bahwa efek kekurangan oksigen dan halusinasi yang kerap terjadi pada orang sakit, sebenarnya bukan halusinasi. "Saya sadar saya harus mengubah cara pandang saya," aku Judy. Namun, sulit baginya untuk mengubah cara pandangnya pada usia yang matang.

    Tetapi setiap bukti yang didapatnya dari hasil mewawancarai banyak orang perlahan memaksa dirinya untuk mengubah pandangannya. Ia mengakui bahwa paksaan tersebut tak bisa diterimanya begitu saja dan ia kerap bersikap skeptis.

    "Yang saya lakukan, sebagai jurnalis, adalah merekam kisah kesaksian orang-orang tersebut. Yang saya ketahui hanyalah apa yang saya laporkan, yaitu bahwa kematian bukanlah akhir dan akan terus berkelanjutan. Hal seperti itu aneh bagi saya, tetapi itu semua nyata," katanya.

    Mewawancarai puluhan orang tak hanya memberikannya materi untuk diceritakan, atau membantunya mengubah cara pandang. Ia pun dapat dengan yakin mendefinisikan kematian sebagai sebuah petualangan.

    "Salah satu pengalaman yang saya ceritakan kembali adalah dari seorang psikolog Carl Jung, yang meninggal karena serangan jantung pada usia 60-an tahun. Namun, ia akhirnya hidup kembali dan menjelaskan dengan detail bagaimana ia melihat semesta," kenangnya.

    Judy pun mengaku bahwa ia dengan senang hati ingin mengalami pengalaman-pengalaman seperti itu. Ibarat astronot, Anda berada di atas sana, berpindah dari satu planet ke planet lain, dapat melihat Bumi yang indah. Pengalaman ini dinilainya menarik

    Yuk, Menjelajahi Gunung Everest Secara Virtual

    By: DoniN On: 08.01
  • Share The Gag
  • Google
    Google Street View kini merambah Gunung Everest
    Ingin menjelajah daerah sekitar gunung tertinggi di dunia, Gunung Everest saat ini juga? Layanan Street View dari Google dapat membantu Anda mengunjungi daerah tersebut secara virtual, tanpa harus beranjak dari depan komputer atau smartphone.

    Foto-foto cantik seputar daerah gunung yang berada di Nepal ini, seperti KompasTeknokutip dari Mashable, dijepret oleh seorang pendaki bernama Apa Sherpa. Ia dikenal sebagai seorang pendaki yang telah berhasil mencapai puncak gunung Everest sebanyak 21 kali.

    Sherpa sendiri mengambil foto-foto yang luar biasa di daerah Khumbu. Kebanyakan foto yang dijepret menggambarkan suasana gedung-gedung, seperti kuil, sekolah, dan hotel; lingkungan pedesaan, dan pemandangan kaki gunung Everest.

    Google
    Pemandangan di bawah kaki gunung Everest
    Ada dua cara yang bisa dilakukan untuk mengunjungi daerah Khumbu itu. Cara pertama adalah dengan mengunjungi tautan berikut ini. Klik saja nama tempat yang ingin dilihat, kemudian pilih menu Street View di layar informasi yang ada di bagian sisi kiri layar.

    Cara kedua adalah dengan mengikuti fitur tour mandiri yang bisa diakses melalui tautan berikut ini. Melalui fitur yang satu ini, pengguna bisa menghidupkan fitur suara, di mana pengguna akan mendengar suara bel yang ada di kuil dan berbagai suasana pegunungan.

    Pengguna juga bisa menonton berbagai video yang menceritakan pengalaman Sherpa dalam mengambil foto di kaki gunung Everest ini.

    Sayangnya, fitur Street View ini belum membawa penggunanya ke puncak gunung yang memiliki ketinggian 8.848 meter ini.

    Google sendiri cukup rajin menambahkan berbagai pemandangan dari tempat terkenal di dunia pada fitur Street View-nya. Beberapa waktu lalu, Google pernah membawa penggunanya secara virtual ke hutan Amazon, Grand Canyon, dan berbagai tempat lainnya.

    Beginilah Cara Google Bikin Karyawan Betah

    By: DoniN On: 08.00
  • Share The Gag
  • Beginilah Cara Google Bikin Karyawan Betah

    BY 07.01 

    Perusahaan mana yang tidak ingin karyawannya setia, produktif, dan betah bekerja di kantor? Karena itulah, perusahaan yang baik dan sehat pasti berusaha menjaga iklim kerja dan semangat para karyawannya dengan memberikan tunjangan serta fasilitas terbaik bagi mereka.

    Hal ini pun dilakukan oleh perusahaan-perusahaan teknologi yang berbasis di Silicon Valley, California, AS. Salah satunya adalah Google.

    Selain dikenal baik hati kepada para karyawannya, Google juga menjadi salah satu perusahaan teknologi yang paling diincar oleh para pencari kerja. Betapa tidak? Tunjangan-tunjangan serta fasilitas yang diberikan oleh perusahaan yang didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin ini mampu menjamin para karyawannya hidup senang, tenang, dan berkecukupan. Tampaknya tak ada hal lain yang perlu dikhawatirkan oleh para Googler (karyawan Google), kecuali pekerjaan mereka.

    Apa saja fasilitas yang bisa dinikmati oleh para Googler?

    Google menyediakan transportasi gratis bagi para Googler yang tinggal di sekitar Mountain View, dekat dengan lokasi Googleplex (kantor Google). Google juga menyediakan fasilitas pangkas rambut gratis di kantor bagi para karyawannya yang sibuk. Mereka tak perlu pergi ke salon sendiri dan antre untuk memangkas rambut atau poninya yang sudah mulai panjang.

    Agar para Googler bisa benar-benar beristirahat di akhir pekan, Google menyediakan fasilitas laundry dan layanan dry cleaning di kantornya. Jadi, bukan hal aneh jika setiap akhir pekan para karyawan membawa pakaian kotornya ke Googleplex.

    Di Googleplex, karyawan juga bisa bersantai sambil bermain ping pong, biliar, danfoosball alias table football. Meja-meja permainan ini terletak di beberapa tempat dalam gedung. Bagi para Googler yang hobi "berolahraga jempol", Google juga menyediakan perlengkapan video game.

    Kalau mau, karyawan Google boleh membawa hewan peliharaannya ke kantor. Akan tetapi, yang satu ini rasanya sulit jika ingin sering dilakukan karena bekerja sambil mengawasi hewan peliharaan bukan hal yang mudah dilakukan. Untuk menyambut akhir pekan, setiap Jumat, para Googler biasa berkumpul bersama sambil minum bir dan anggur gratis.

    Seru, tetapi itu belum apa-apa. Masih banyak tunjangan dan fasilitas yang dapat dinikmati oleh para Googler. Daftarnya dilansir oleh Business Insider dan pasti membuat Anda bermimpi untuk bekerja di sana.

    Makanan dan minuman gratis

    Makan siang gratis di kantor karyawan mungkin hal yang sudah biasa di banyak kantor. Nah, di Googleplex, selain makan siang, sarapan dan makan malam pun selalu tersedia bagi karyawan. Ini karena lokasi kantor Google agak jauh dari restoran. Fasilitas yang satu ini membuat para Googler bisa menghemat waktu dan uang mereka.

    Googleplex juga dilengkapi dapur-dapur kecil yang menyediakan kopi, snack, dan minuman bagi para karyawan. Dapur-dapur itu ditempatkan berdekatan dengan ruang kerja karyawan agar Googler tak perlu pergi jauh dari mejanya untuk mengambil makanan. Intinya, perut para penghuni Googleplex dijamin selalu kenyang.

    Jaminan kesehatan 

    Agar karyawannya tetap bugar, Google menyediakan gym dan kolam renang di lingkungan kantornya. Tak tanggung-tanggung, kolam renang itu dijaga oleh petugas khusus untuk memastikan keselamatan para penggunanya. Karyawan Google yang tidak enak badan atau terluka saat bekerja juga bisa membuat janji dengan dokter di Googleplex.

    Meskipun bekerja di Google terlihat sangat menyenangkan, para karyawan juga punya tanggung jawab yang besar dan dituntut untuk berkinerja baik. Karena itu, pekerjaan juga bisa membuat mereka pusing. Namun, ketika sukses menyelesaikan suatu proyek dengan baik, mereka bisa menikmati bonus pijat selama 1 jam dari therapist yang disewa Google.

    Aturan 80/20

    Aturan Google yang satu ini sangat terkenal. Google menuntut para karyawannya untuk menghabiskan 80 persen waktu kerja di kantor untuk mengerjakan pekerjaan mereka, dan meluangkan 20 persen sisanya untuk mengerjakan proyek khusus sesuai passionmereka. Artinya, dalam waktu kerja standar selama seminggu, ada satu hari penuh yang dapat mereka gunakan untuk mengerjakan proyek di luar pekerjaan utama mereka.

    Google banyak mengembangkan teknologi masa depan di Google Labs. Menurut Google, kebanyakan teknologi canggih itu justru berawal dari proyek-proyek "sampingan" para karyawan dalam program 20 persen itu.

    Bertemu banyak orang pintar

    Karyawan Google adalah orang-orang yang pintar. Di Googleplex, mereka juga terbiasa bertemu dan bekerja dengan orang-orang pintar lainnya, termasuk Larry Page dan Sergey Brin. Googler juga sudah terbiasa bertemu dan bekerja dengan para pemimpin, pemikir, dan seleb di industri teknologi.

    Meskipun para karyawannya sudah pintar, Google tetap mendorong mereka untuk selalu belajar. Salah satu buktinya, pintu kamar mandi dan bagian atas urinoir dalam toilet kantor mereka dihiasi berbagai puzzle dan tips seputar coding. Rupanya para Googler juga percaya bahwa toilet merupakan salah satu tempat terbaik untuk menemukan inspirasi.

    TechStop

    TechStop adalah unit tech-support yang dijaga oleh para spesialis TI terbaik di Googleplex. Di sana, para karyawan yang mendapat kesulitan berhubungan denganhardware dan software bisa meminta pertolongan. TechStop buka 24 jam dalam sehari dan 7 hari dalam seminggu. Urusan TI sepele sekalipun akan dilayani di tempat ini, termasuk ketika karyawan lupa membawa charger laptop-nya ke kantor.

    Cuti melahirkan dan punya anak

    Pepatah "banyak anak banyak rezeki" tampaknya berlaku bagi para Googler. Sementara kantor-kantor lain hanya memberikan cuti melahirkan kepada para karyawan perempuan, Google juga bermurah hati memberikan cuti "menyambut anak" bagi para karyawan laki-lakinya.

    Google memberikan hadiah "libur" selama 6 minggu, dan tetap digaji, kepada Googler laki-laki yang istrinya melahirkan. Sementara itu, kepada Googler perempuan yang baru melahirkan, Google memberikan libur selama 18 minggu setelah sang anak lahir.

    Bukan itu saja. Setelah kelahiran sang anak, karyawan juga mendapatkan bonus untuk meringankan biaya-biaya membeli kebutuhan bayi. Setelah sang ibu kembali bekerja, dia bisa membawa bayinya ke kantor dan menitipkannya di fasilitas Day Care yang disediakan di Googleplex.

    Tunjangan kematian

    Google menjamin kesejahteraan karyawannya, bahkan sampai mereka meninggal dunia. Ketika ada Googler yang meninggal dunia, perusahaan akan mencairkan asuransi jiwa karyawan dan memberikannya kepada keluarga yang ditinggalkan. Google juga akan membayarkan setengah dari gaji karyawan tersebut kepada suami/istrinya yang ditinggalkan hingga 10 tahun ke depan. Selain itu, Google juga akan memberikan tunjangan sebesar 1.000 dollar AS yang diberikan setiap bulan kepada anak-anak almarhum.

    Jadi, siapa yang ingin bekerja di Googleplex?

    Foto Satelit Oklahoma, Sebelum dan Sesudah Badai

    By: DoniN On: 07.59
  • Share The Gag
  • Angin tornado menyapu daratan Oklahoma City, Amerika Serikat, Senin (20/5/2013) petang waktu setempat atau Selasa (21/5/2013) dini hari waktu Indonesia. Perisitiwa ini menewaskan 24 orang, menghancurkan setidaknya 1.200 rumah, dan menyebabkan kerugian senilai 2 miliar dollar AS.

    Dalam situs web Google Crisis Center, ada beberapa foto yang menggambarkan suasana Oklahoma sebelum dan sesudah tornado melanda. Foto-foto sebelum badai tornado merupakan foto yang diambil tim Google Maps melalui satelit pada 29 April 2013.

    Lokasi yang ditandai dengan segitiga warna merah berarti mengalami kerusakan parah, lokasi dengan warna kuning mengalami kerusakan sedang, sedangkan lokasi berwarna biru mengalami kerusakan kecil.

    Southeast Fourth Street

    Sebelum
    Southeast Fourth Street - before

    Sesudah
    Southeast Fourth Street - after

    South Telephone Road

    Sebelum
    South Telephone Road - before

    Sesudah
    South Telephone Road - after

    South Patterson Drive

    Sebelum
    South Patterson Drive - before

    Sesudah
    South Patterson Drive - after

    Perdebatan Warna Asli Planet Mars

    By: DoniN On: 07.56
  • Share The Gag
  • http://astronesia.blogspot.com/
    Ini adalah gambar permukaan planet Mars yang diambil oleh pendarat Viking 1. Gambar awal (kanan) memperlihatkan langit berwarna biru. Sementara gambar yang sudah di proses (kiri) yang memperlihatan langit berwarna merah yang diyakini NASA sebagai pandangan asli Mars.
    Perdebatan kembali muncul seputar Mars. Para pemercaya teori konspirasi mengatakan bahwa Mars sebenarnya lebih biru dan hijau.

    Mereka berpendapat bahwa NASA telah memanipulasi warna gambar dari Mars yang tampak merah,oranye dan merah muda dalam upaya untuk menutupi kehidupan di planet ini.

    Perdebatan ini telah berkecamuk sejak tahun 1970-an ketika wahana pendarat NASA Viking 1mendarat untuk pertama kali di planet merahmenurut laporan oleh Alan Boyle di NBC News.

    Gambar awal mengungkapkan apa yang tampak menjadi langit biru, mirip dengan yang terlihat di Bumimeningkatkan harapan bahwa mungkin ada kehidupan di Mars. 

    Anggota tim Viking Carl Sagan mengumumkan pada konferensi pers setelahnya : "Meskipun terlihatpada gambar-gambar inilangit sebenarnya tidak biru ... tetapi sebenarnya berwarna merah muda."

    Langit di Bumi berwarna biru karena sebuah fenomena yang dikenal sebagai 'hamburan Rayleigh',di mana partikel-partikel cahaya biru tersebar di sekitar oleh atmosfer.

    http://astronesia.blogspot.com/
    NASA kadang-kadang menggunakan filter yang berbeda untuk menggambarkan MarsGambar kiri menunjukkan Mars  terlihat olehTeleskop Ruang Angkasa Hubble pada bulan Juli 2001. Gambar tengah adalah Mars terlihat oleh Teleskop Ruang Angkasa Hubble pada bulan Maret, 1997. Di sebelah kanan adalah planet merah yang terlihat oleh Mars Global Surveyor pada bulan Februari 2006

    Di Marsefek sebaliknya terjadiDebu di atmosfer menyebarkan partikel cahaya merah, sehinggamembuat langit terlihat merah.

    NASA mengklaim langit muncul biru dalam gambar pertama Mars karena Filter foto yang digunakanViking masih harus dikalibrasi dengan keseimbangan warna yang tepat.

    http://astronesia.blogspot.com/
    Versi kiri adalah gambar mentahpandangan yang belum diproses setelah diterima langsung dari MarsTengah adalah gambar natural yang akan terlihat mata manusia jika mengunjungi MarsVersi kanan menunjukkan hasil penambahan warna putihyang menafsirkanadegan seolah-olah Mars terlihat dalam kondisi pencahayaan seperti Bumi

    Tapi tidak semua orang yakinSebuah laporan yang dibuat oleh Ron Levinseorang peneliti diLockheed Martin menyatakan dalam laporan'Kelebihan warna merah ditemukan di semua panelbiru dan hijau Mars.

    'Iluminasi ekstrim tersebut terbukti tidak sesuai dengan panel abu-abu.


    "Tampaknya data gambar mentah sebenarnya telah dimodifikasi sebelum diterbitkan untuk mengubah piksel biru dan hijau menjadi abu-aburender gambar terlampau berubah."

    Teori konspirasi telah membuat klaim liardengan satu tulisan"Gambar-gambar merah palsu ituuntuk membuatnya tampak tidak ada kehidupantidak ada ganggang hijau atau lumut di pesawat."


    Hari ini Opportunity dan Curiosity rover memiliki bidang warna yang melekat pada instrumen mereka yang digunakan untuk mengatur warna yang dipantulkan ke kemiripan yang benar.

    Sebagai hasilnyagambar Mars biasanya diubah untuk memberikan semburat merah dan merah muda yang disebabkan oleh debu besi yang berat yang mengisi atmosfer.

    Tetapi bahkan NASA mengakui ini bukanlah sains pasti.


    Keseimbangan Warna adalah sesuatu yang sangat subjektif dan tidak ada dua pesawat ruang angkasa menggunakan filter yang sama persis.

    Selain iniorang sering melihat warna yang berbeda - seperti yang ditunjukkan oleh gaun hitamdan biru yang terkenal.

    Untuk menjernihkan perdebatanNASA biasanya merilis sejumlah jenis citra Marsyangmenyertakan file mentahgambar warna diproses dan versi warna asli.


    Untuk menambah kebingunganCuriosity rover baru-baru ini menemukan bahwa interior batuan Mars di Telegraph Peak 'sebenarnya berwarna biru / abu-abu.

    http://astronesia.blogspot.com/